Htc 606w (m4), Smartphone Mid Range Jelly Bean 4.3 Inci Hd Dual Core Dengan Dukungan Kamera Ultrapixel



HTC 606w (M4), Smartphone Mid Range Jelly Bean 4.3 Inci HD Dual Core Dengan Dukungan Kamera Ultrapixel



Selang beberapa waktu setelah HTC One diluncurkan, pabrikan ponsel yang berbasis di Taiwan atau yang lebih dikenal dengan HTC ini dikabarkan bakal kembali menghadirkan model smartphone mid-range dengan dukungan kamera Ultrapixel pertama dan terbarunya di pasaran Cina baru-baru ini. Perangkat handset yang dimaksud tidak lain adalah HTC 606w (M4).

Meskipun memiliki desain yang serupa seperti HTC One, namun desainnya tampak lebih elegan karena memiliki lapisan warna biru di sekitar perangkat. HTC 606w ini memiliki kombinasi warna hitam dan biru.

Layaknya HTC One, HTC 606w ini juga dibekali oleh fitur layar sentuh 4,3 inci dengan dukungan resolusi HD 720p. Sedangkan untuk penopang daya gedor performa sistem di dalamnya, ponsel berbasis HTC Sense 5 (Android 4.1.2 Jelly Bean) ini didukung sepenuhnya oleh kehandalan processor dual core Snapdragon 400 1.2GHz yang dikolaborasikan dengan GPU Adreno 305 plus RAM 1GB RAM.

Selain kamera belakang berkemampuan Ultrapixel dan kamera depan 1.6MP, HTC 606w ini juga memiliki memori internal 16GB, baterai 1700mAh, Bluetooth 4.0, WiFi, GPS dengan GLONASS dan didukung fitur dual-SIM. untuk saat ini, HTC 606w ini telah disetujui oleh Telecommunication Equipment Certification Centre MIIT di Cina yang membuatnya tinggal selangkah lagi memasuki pasaran. Sementara perihal ketersediaaan di negara lainnya termasuk Indonesia, sayangnya belum diketahui sejauh ini.



HTC 606w (M4), Smartphone Mid Range Jelly Bean 4.3 Inci HD Dual Core Dengan Dukungan Kamera Ultrapixel

Follow On Twitter